Kamis, 25 September 2014

25 Day Blog Challenge, Day 1 : Introduction


Haii.. Haii... Selamat malam….

Kenalin.. kenalin… Nama lengkap gue yang tertera di akta kelahiran adalah Nurul Aria Utaminingsih. Panjang yaaa kayak kereta api, hihi.. Menurut Nyokap gue sih, arti dari nama gue yang panjang itu adalah “Cahaya anak pertama yang menyenangkan”. Nama adalah doa, dan itulah doa kedua orangtua gue untuk gue. Supaya gue bisa jadi orang yang menyenangkan. Memberikan cahaya pada siapapun yang berada di sekitar gue. Aminnn…

Saat ini gue masih bekerja sebagai Fisioterapis di RSIA YPK Mandiri, Menteng. Ya karena gue kerjanya di RS Ibu dan Anak, otomatis pasien gue lebih banyak Perempuan (ibu-ibu) dan anak-anak. Mulai dari perempuan yang sedang program mau punya anak, yang sedang mengandung calon anak, sampai yang sudah melahirkan anak hingga yang sedang menyusui anak. Kalo pasien anak-anaknya sih kebanyakan bayi 0-6 bulan yang mau dimassage, atau anak-anak dengan keterlambatan perkembangan, atau juga anak-anak atau bayi yang sedang batuk dan pilek sehingga butuh di-inhalasi. Itu tugas gue sebagai fisioterapis di sini.

Gue sangat suka dengan anak kecil, baby, kiddos, apalah sebutan mereka. I love them! Entahlah, mungkin karena mereka seperti gak punya beban hidup. Selalu bisa ceria dan gak punya dendam. Seandainya pun ada masalah atau marahan gitu, pasti sekian detik kemudian udah lupa lagi terus bisa ketawa dan main bareng lagi. Apalagi di tempat kerja gue sekarang gue bisa ketemu banyak anak kecil. Terutama bayi yang baru lahir. Setiap ngeliat bayi yang baru lahir ini, seakan masalah gue ilang seketika. Meskipun itu bukan anak gue, tapi berinteraksi dengan bayi adalah salah satu cara ngilangin stres, buat gue. 

Selain anak kecil, hal lain yang juga gue suka adalah menulis. Diary, cerpen, or anything. Termasuk nulis blog. Lebih seringnya sih gue nulis cerpen atau Flash Fiction. Dan sedang belajar menulis review film. Beberapa cerpen gue ada yang gue posting di blog ini, dan ada beberapa yang berhasil cetak via indie publishers bareng temen-temen penulis lainnya. Alias keroyokan. Alias kolaborasi. Menulis itu semacam terapi buat gue. Karena gue bisa menumpahkan segala sesuatu yang menuhin otak gue ke dalam tulisan. Terutama cerpen, yang biasanya berawal dari khayalan gue yang udah stadium akut tingkat sinetron. Hihhi.  Tapi lucunya, sampai saat ini gue belum rampung juga nulis novel solo gue. Dari tahun berapa itu entah. Hihi..

Makanya gue mau ikutan 25 Day Blog Challenge ini. Alasan utamanya adalah biar gue ada motivasi untuk nulis lagi, dan ngeramein blog gue dengan postingan lagi. Kasian blog gue, udah sepi postingan karena guenya jarang nulis lagi. Hehe..

Hmm.. Apalagi, ya, yang harus gue kenalin dari diri gue? Karena sebenernya sih udah banyak di postingan-postingan terdahulu.  So, kalo mau kenal gue lebih jauh, boleh banget visit postingan-postingan gue di blog ini. 

Oke, kayaknya sampai sini dulu deh perkenalannya… See you on my next post!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar